Entries by eko

FIAI Juara Umum MTQ 2013

Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tahun 2013 yang diselenggarakan Fakultas Teknologi Industri (FTI) bekerjasama Direktorat Pendidikan dan Pengembangan Agama Islam (DPPAI) Universitas Islam Indonesia (UII) secara resmi telah ditutup pada Ahad (8/12/2013) di Auditorium FTI UII.  Upacara penutupan secara resmi dilakukan oleh Dekan FTI UII, Ir. Gumbolo Hadi Susanto, M.Sc, dalam hembusan udara dingin diiringi hujan […]

Gumbolo: Kualitas MTQ 2013 Lebih Baik

Berdasarkan pengamatan dan laporan panitia, Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tahun 2013 yang diselenggarakan Fakultas Teknologi Industri (FTI) bekerjasama Direktorat Pendidikan dan Pengembangan Agama Islam (DPPAI) Universitas Islam Indonesia (UII) lebih baik. Hal ini disampaikan Dekan FTI UII, Ir. Gumbolo Hadi Susanto, M.Sc, dalam sambutan sekaligus menutup acara MTQ tahun 2013 pada Ahad (8/12/2013) di Auditorium […]

Genderang MTQ FTI-DPPAI UII Telah Ditabuh

Fakultas Teknologi Industri (FTI) bekerjasama dengan Direktorat Pendidikan dan Pengembangan Agama Islam (DPPAI) Universitas Islam Indonesia (UII) menyelenggarakan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tanggal hari Sabtu (7/12/2013) sampai Ahad (8/12/2013). Pembukaan acara berlangsung meriah karena dihadiri oleh seluruh peserta yang berjumlah 155 mahasiswa dan segenap panitia yang terlibat.  Berkenan hadir dan membuka acara Wakil Rektor 3 […]

Belajar Dari Mahasiswa Lintas Universitas Di Thailand

Bangkok, FTI UII – Perhimpunan Mahasiswa Indonesia Thailand (PERMITHA) sukses menyelenggarakan International Symposium of Overseas Indonesia Student Association Alliance 2013 (IS-OISAA 2013), bertempat di Thammasat University, Bangkok. Delapan orang mahasiswa-mahasiswi FTI UII yang sedang berada di Thailand mendapat kesempatan untuk bergabung dalam kepanitiaan. Acara yang digelar pada 28-30 November 2013 ini diikuti oleh seluruh mahasiswa […]

CENTRIS FTI UII Mabit Di Gunungkidul

Lembaga Dakwah Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia (FTI UII), CENTRIS mempersiapkan kader-kader barunya dengan melaksanakan Malam Bina Iman dan Takwa (Mabit). Kegiatan dilaksanakan di Gunungkidul tepatnya di pantai Krakal beberapa waktu kemarin berjalan dengan lancar. Meskipun ada sedikit kendala ‘bingung’ karena pimpinan perjalanan lupa arah, rombongan waktu itu sekitar jam 15:00 seluruh peserta tiba […]

Setiap Muslim Harus Bisa Bermanfaat

Ustadz Nashrullah, mengawali mauidho hasanah dengan sebuah cerita dalam hadits, suatu ketika rasulullah ditanya oleh sahabat. “Ya Raslullah, apa yang menyebabkan kebanyakan ke dalam surga dan apa yang menyebabkan kebanyakan ke dalam neraka?”. Rasul menjawab bahwa yang menyebabkan kebanyakan manusia masuk ke dalam surga adalah “Taqwa Allah wa husnul khuluq”. “Maksudnya bahwa kebanyakan manusia masuk […]

Dekan FTI UII, Lepas Pegawai Purna Tugas

Dekan Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia (FTI UII), Ir. Gumbolo Hadi Susanto, M.Sc melepaskan secara resmi dua tenaga edukatif yang purna tugas, Dra. Hj. Eskar Tri Murti MM dan Ir. Hj. Budi Astuti MT. Hal ini dirangkai dengan acara tasyakuran perolehan akreditasi A untuk Program Studi (Prodi) Teknik Industri dan akreditasi B untuk Prodi […]

Prodi TI segera Siapkan Akreditasi Internasional

“Alhamdulillah, saat ini Program Studi (Prodi) Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia (FTI UII) berhasil mempertahankan akreditasi dengan nilai A untuk lima tahun ke depan”. Hal ini disampaikan Harwati, ST, MT, mewakili Prodi dalam tasyakuran perolehan akreditasi A untuk Program Studi (Prodi) Teknik Industri dan akreditasi B untuk Prodi Teknik Kimia Fakultas Teknologi […]