Mobil Listrik UNISI FTI UII Terus Melaju

Di era modern ini kebutuhan akan teknologi sangat penting untuk  menunjang pembangunan, baik dalam sektor industri maupun non industri. Dalam dunia industri sendiri sangatlah dibutuhkan sebuah alat bantu yang mampu memberikan kebebasan dalam melakukan aktifitasnya sehingga mobilitas dapat dilakukan dengan efektif dan efisien. Salah satu contohnya adalah dengan menciptakan alat transportasi.

 

Sejak ditemukannya alat tranportasi di abad 18 hingga saat ini sudah banyak dan berfariatif jenis alat transportasi baik darat, laut bahkan udara. Di Indonesia sendiri penggunaan alat transportasi darat lebih mendominasi dibandingkan dengan jenis kendaraan yang lainnya,  contohnya adalahmotor, bemo, bajaj dan mobil. Dengan rata-rata 12% kenaikan disetiap tahunnya maka Indonesia menempati posisi pertama diantara pengguna kendaraan mobil di kawasan  ASEAN.

 

Selama ini mobil-mobil yang ada di Indonesia adalah mobil dengan bahan bakar minyak bumi (mobil konvensional), baik berupa solar ataupun premium. Menyadari dampak yang timbul dari penggunaan bahan bakar minyak bumi dapat merusak lingkungan maka peneliti baru-baru ini mulai menggali informasi mengenai transportasi berupa mobil yang berbahan bakar elektrik atau yang biasa disebut dengan mobil listrik

 

Mobil Listrik ini memiliki keunggulan dari mobil listrik lainnya yang tidak hanya hemat, ramah lingkungan dan cepat saja. Pada Mobil ini kelebihan kelebihan yang ada lebih diutamakan pada bagian – bagian yang akan menggerakkan mobil sehingga akan mencipatakan mobil listrik yang tidak hanya hemat, ramah lingkungan dan cepat tetapi juga mobil yang memiliki keseimbangan (Balance) yang baik pada saat mobil dijalankan.

 

Karenakecangihan yang dimiliki oleh komputer mobil listrik, maka fitur tambahan pun bisa kita sisipkan tanpa memerlukan biaya besar.Fitur tersebut meliputi komunikasi, entertainment, interactive plant, dan komputasi cepat. Diantaranya wifi, bluetooth, global system for mobile communication, internet browser, tv analog, map, video player, mp3 player, Frequency Modulation Radio, Games,  short message, video call, voice call, data storage, semua di atur dalam Android.

 

Esti R.

 

Berita Terkait:

Doa Bersama Untuk Mobil Listrik UII

Anggota TIM Mobil Listrik UNISI FTI UII

Spesifikasi Mobil Listrik UNISI FTI UII

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply