Kita Keluarga FTI UII Yang Solid.

Alhamdulillah, seneng banget, jadi punya temen temen baru, terus jadi tahu organisasi sama Unit Kegiatan Mahasiswa apa aja yang ada di Fakultas, sehingga makin kenal sama kating (kakak tingkat – red) Fakultas.

 

Nurul Hikmah Setyowati, Mahasiswi Program Studi (Prodi) Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri Universitas islam Indonesia (FTI UII) angkatan tahun 2017 menyampaikan hal tersebut melalui pesan singkatnya, seusai mengikuti Kuantum selama 2 hari (29 sd 30 Agustus 2017) di Gedung KH Mas Mansur, Kampus Terpadu UII Yogyakarta.

 

Baca Juga :  Kuantum Sambut Mahasiswa Baru FTI UII.

 

Puteri dari pasangan Setiyar dan Salma Watty, berasal dari Cilacap Jawa Tengah ini juga mengungkapkan perasaannya seusai mengikuti Kuantum yaitu masa orientasi sebelum Mahasiswa Baru mengikuti perkulihan.

 

“Sedih sih kuantumnya sudah selesai, namun banyak pelajaran yang di dapat adalah solidatitas, percaya diri, cara bergaul dengan orang lain, menghormati orang lain, menyatukan perbedaan karena kita satu Indonesia. Teman-teman laskar dari berbagai daerah dengan macem macem bahasa jadi kita banyak belajar dari mereka” ungkapnya

 

“Pastinya ada banyak hal baru bagi kami dan faktanya kita keluarga FTI UII yang solid, kita keluarga besar walaupun beda program studi” pungkasnya.

 

Jerri Irgo