UII Senantiasa Tingkatkan Kualitas Pendidikan

nandangWakil Rektor I Universitas Islam Indonesia (UII), Nandang Sutrisno S.H., M.H., LLM., Ph.D. menyampaikan sambutan dalam rangka pembukaan visitasi akreditasi untuk Program Studi (Prodi) Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri (FTI), Rabu (4/9/2013). Di awal sambutannya Nandang menyampaikan salam dari Rektor untuk bapak tim asesor dan minta maaf, karena berhalangan hadir.

 

Lebih lanjut Nandang menyampaikan selamat datang kepada tim asesor. “Atas nama pimpinan UII kami mengucapkan selamat datang di universitas ini”. “Inilah kampus pusat UII terpadu, karena masih banyak fakultas-fakultas dan unit kegiatan lain yang lokasinya terpisah”. “Ada yang di Tamansiswa, ada yang di Cik Ditiro, ada yang di Condongcatur”, Jelas Nandang sembari memberi gambaran bahwa UII memiliki banyak tempat yang terpisah-pisah.

 

Selanjutnya masih menurut Nandang, bahwa UII senantiasa memiliki komitmen tinggi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia, “Kami senantiasa komitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan di berbagai fakultas, melalui Tridharma dan di UII ada dharma satu lagi yaitu Dakwah Islamiah, sehingga di UII dinamai dengan Caturdhama”, paparnya.

 

Membicarakan akreditasi, alhamdulillah secara umum seluruh Prodi di lingkungan UII sudah terakreditasi. Nandang menjelaskan, “Bahkan di tingkat universitas, akreditasi institusi UII memperoleh nilai A”.  “Meskipun banyak kekurangan kami senantiasa berupaya terutama dalam hal ini, melalui Prodi Teknik Kimia dibawah pemantauan Dekan FTI UII, Ir. Gumbolo Hadisusanto, M.Sc kami terus berpacu dengan kualitas pendidikan agar senantiasa lebih baik dari sebelumnya”.

 

Selanjutnya kami ucapkan terimakasih kepada jajaran Fakultas dan Prodi Teknik Kimia, semoga akreditasi kali ini mendapatkan hasil terbaik. Kepada tim asesor kami menunggu berbagai masukan untuk kebaikan kami.

 

 

Berita Terkait:
Program Studi Teknik Kimia Telah Memenuhi Standard
Administrasi Umum Terbaik Ada Di UII
Tim Asesor Keliling Kampus UII Terpadu

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply