Prof Hadri Kusuma Rektor UII Periode 2014-2018

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA — Prof Hadri Kusuma terpilih sebagai Rektor Universitas Islam Indonesia (UII) periode 2014-2018. Hadri terpilih dalam pemilihan tahap terakhir yang dilakukan Pengurus Badan Wakaf UII.

 

Terpilihnya Hadri Kusuma telah dikukuhan dengan surat keputusan panitia pemilihan rektor dan wakil rektor UII nomor 06/KPTS/II/2014 yang ditandatangani Ketua Pemilihan Abdul Jamil, tertanggal 28 Februari 2014. “Surat keputusan sudah diserahkan kepada calon rektor terpilih Selasa (4/3). Beliau akan menjabat rektor mulai 1 April 2014,” kata Hujair Sanaki, Wakil Ketua Panitia Pemilihan Rektor kepada wartawan di Yogyakarta, Selasa (4/3).

 

Selanjutnya, panitia akan memilih calon wakil rektor. Saat ini ada 51 nama yang memenuhi syarat menjadi wakil rektor 1. Calon wakil rektor 2 ada 89 orang, sedang calon wakil rektor 3 ada 90 orang.

 

Dalam tahap sebelumnya,  Hadri Kusuma yang juga Dekan Fakultas Ekonomi UII, mendapat suara terbanyak pada pemilihan Rektor UII periode 2014-2018 di tingkat senat. Dalam  pemilihan Selasa (11/2/2014) di Kampus UII Terpadu, Hadri Kusuma mendapat 37 suara atau 29 persen. Sedang urutan kedua ditempati Mochamad Teguh, Dekan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP)mendapatkan 33 suara atau 26 persen dan Jawahir Thontowi dari Fakultas Hukum (FH) mendapat 28 atau 22 persen.

 

Diberitakan Republika

 

Jerri Irgo

 

Berita Terkait

Prof. Hadri Kusuma Ditetapkan Sebagai Calon Rektor Terpilih UII Periode 2014-2018

Hadri Kusuma Calon Rektor Pilihan Senat UII

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply