Dekan FTI UII: Kemandirian Pertahanan Nasional Harus Diupayakan

fti_uii-teknoin-gumboloTopik yang diangkat dalam pelaksanaan seminar nasional Teknoin 2013 yang diselenggarakan Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia (FTI UII), pada hari Sabtu (16/11/2013) ‘Menuju Kemandirian Teknologi Pertahanan Nasional’ memiliki makna yang sangat luas untuk kestabilan Negara. Hal ini disampaikan Dekan FTI UII, Ir. Gumbolo Hadi Susanto, M.Sc saat menyampaikan sambutan sekaligus membuka acara seminar bertempat di Gedung KH Mas Mansur FTI UII.

 

Dengan menggaris bawahi apa yang telah disampaikan ketua panitia, Dr. Eng. Hendra Setiawan, Dekan FTI UII menyampaikan pula betapa pentingnya ketahanan Negara Kesatuan Republik Indonsia (NKRI). “Kebutuhan akan sistem pertahanan nasional yang memadahi dan handal sangatlah mendesak untuk diupayakan”, jelasnya.  Selanjutnya masih menurut Gumbolo, sangat diperlukan kemandirian nasional yang tidak mungkin terwujud tanpa dukungan dari berbagai pihak untuk mengembangkannya. Dengan kemandirian di bidang pertahanan nasional ini, akan semakin memperkuat posisi Indonesia di tingkat Internasional.

 

Sebagaimana disampaikan ketua panitia, dalam kesempatan itu Dekan juga sampaikan ucapan terima kasih kepada narasumber dan para pemakalah. “Terima kasih kami sampikan pula kepada ibu Connie”. “Maaf tidak berani saya menyebutkan yang lengkap, takut salah. Soalnya panjang banget”, kelakar dekan.  “Juga kepada bapak Hery Mochtady dari PT. Pindad yang berkenan meluangkan waktu menjadi narasumber”.  “Semoga kesediaan ibu dan bapak menjadi narasumber seminar ini menjadi inspirasi untuk kami berupaya dengan berbagai keterbatasan yang ada untuk dapat mempertahankan NKRI”.

 

Sekilas dekan sampaikan keberadaan Gedung FTI UII yang ada di lokasi paling pojok. “Dari depan tadi saya mengikuti, ada beberapa tamu sempat tanya sana tanya sini karena sulitnya mencari lokasi FTI UII barangkali”. “Sekali lagi kami mohon maaf kalau petunjuk arah yang kami siapkan belum memadahi sehingga membuat para peserta kesulitan mencari bahkan nampaknya ada yang tersesat”,  pinta Gumbolo.

 

Berita Terkait:

Teknoin: Panitia Terima 98 Makalah Full Paper

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply