Kegiatan K3 Oleh HM TKTT

K3_Kimia2

Bapak Adit dari Solusimaxi sedang memberikan materi dalam kegiatan K3

 

Pada tanggal 15 Mei 2016 Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia-Tekstil Universitas Islam Indonesia mengadakan kegiatan K3 yang di laksanakan di Gedung Kuliah Umum Prof. Sardjito Universitas Islam Indonesia.Kegiatan ini diikuti oleh 45 peserta dengan pembicara Bapak Adit dari Solusimaxi, tidak hanya mahasiswa Teknik Kimia UII tetapi juga diikuti oleh peserta dari luar UII serta dari jurusan non Kimia. Kegiatan ini dilaksanakan atas kerjasama antara Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia-Tekstil FTI UII dengan BKKMTKI(Badan Koordinasi Kegiatan Mahasiswa Teknik Kimia Indonesia) dan Solusimaxi yang membentuk suatu projek yang diberinama “Ganesa Projek”.

 

Menurut ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia-Tekstil, Nugraeni Fahrunisa, kegiatan ini bertujuan untuk memberi pelatihan, pembelajaran, dan sertifikasi dalam bidang industri. Dalam kegiatan ini juga terdapat test untuk menentukan kelayakan peserta untuk mendapat sertifikat atau tidak. Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia-Tekstil juga berharap dengan diadakan kegiatan ini bisa menjadi suatu pengalaman untuk mencari kerja dan saat bekerja nanti, serta berharap kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan di setiap tahun, karena kegiatan ini sangat penting dan bermanfaat bagi mahasiswa.

 

K3_Kimia

45 peserta yang mengikuti kegiatan K3 sedang mendengarkan penjelasan dari pembicara

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply