FTI UII, Luluskan 91 Mahasiswa
Sejumlah 87 Mahasiswa S1 dan 4 Mahasiswa S2 Fakultas Teknologi Industri (FTI) Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta mengikuti prosesi wisuda UII untuk Periode IV Tahun Akademik 2013/2014.
Wisuda UII yang digelar di Auditorium Prof. KH. Abdul Kahar Mudzakkir, kampus terpadu UII Jl Kaliurang Km 14.4 Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada Sabtu (23/8).
“Pelaksanaan kali ini, terdapat 91 Mahasiswa FTI UII dari total 734 mahasiswa UII yang diwisuda” ujar Eko Sukanto, Kepala Administrasi Akademik Divisi FTI UII, disela-sela acara wisuda.
Secara terpisah, Dr. Ir. H. Harsoyo, M.Sc., Rektor UII mengatakan wisuda hari ini seharusnya dilaksanakan 31 Mei lalu, namun karena proses pergantian pimpinan di lingkungan UII yang belum selesai, sehingga harus tertunda dan baru bisa dilaksanakan. “Pelantikan pimpinan di level Rektor dan Wakil Rektor UII Periode 2014-2018 baru dapat dilaksanakan 2 Juni lalu. Sementara pelantikan Dekan dan Wakil Dekan UII Periode 2014-2018 baru dilaksanakan 1 Juli. Untuk itu atas nama seluruh keluarga besar UII kami sampaikan permohonan maaf yang setulusnya,” ungkapnya
Lebih lanjut disampaikan Dr. Ir. H. Harsoyo, M.Sc., dengan gelar kesarjanaan tersebut, para wisudawan telah menamatkan sebuah tahapan pendidikan di UII dan segera kembali ke masyarakat untuk kemudian aktif kembali dalam proses pembelajaran yang lebih luas. “Gelar dan capaian akademik yang diraih diharapkan menjadi awal bagi kehidupan yang lebih baik di masa yang akan datang,” tuturnya.
“Saat ini UII telah mencetak 73.596 orang alumni yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia” pungjkasnya
Berita Terkait
Radar Jogja – UII Kembali Wisuda 734 Mahasiswa
Humas UII – Sebanyak 290 Wisudawan UII Raih Predikat Cumlaude
Jerri Irgo
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!