Seminar Nasional Informatika Medis V – 2014

Pada tahun 2014 ini, Magister Teknik Informatika (MI) Program Pascasarjana (PPs) Fakultas Teknologi Industri (FTI) Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta kembali akan mengadakan Seminar Nasional Informatika Medis (SNIMed) V yang kali ini mengambil tema kegiatan Bioinformatika : Tantangan dan Prospeknya di Indonesia.

 

Seminar ini dimaksudkan sebagai forum diseminasi pengetahuan dan informasi di bidang Informatika Medis.

 

Seminar yang telah diselenggarakan rutin setiap tahun untuk kelima kalinya oleh Magister Informatika Program Pascasarjana Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia ini mengambil tema “Bioinformatika : Tantangan dan Prospeknya di Indonesia”. Hal tersebut disampaikan oleh Beni Suranto, S.T., M.SoftEng, Kordinator Bidang Keilmuan Magister Teknik Infomatika Pps FTI UII, di ruang kerjanya (13/08/2014)

 

“Keynote Speaker pada SNIMed V – 2014 ini akan menghadirkan Mochamad Hariadi, Ph.D. – Pakar Bioinformatika dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember” ujar Beni Suranto, S.T., M.SoftEng

 

Beni Suranto, S.T., M.SoftEng menambahkan “Topik yang akan dibahas pada SNIMed 2014 ini meliput Sistem pendukung keputusan klinis, Pencitraan dan pengolahan citra medis, Sistem Informasi Manajemen kesehatan, eHealth dan telemedicine, Visualisasi dan simulasi medis, Informatika farmasi, Aspek hukum informatika medis dan Aspek ekonomi informatika medis.

 

Pelaksanaan SNIMed V, direncanakan pada 6 Desember 2014, bertempat: di Auditorium Gedung KH. Mas Mansur,  Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia, Kampus Terpadu Jl. Kaliurang km 14 Yogyakarta

 

Detail SNIMed V – 2014

 

Jerri Irgo

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply