Kunjungan Industri MTI PPs FTI UII ke PT Dua Kelinci

“Mahasiswa Magister Teknik Industri, Program Pascasarjana Fakultas Teknologi Industri (MTI PPs FTI UII) Yogyakarta, akan melakukan kunjungan industri ke PT Dua Kelinci yang memproduksi kacang garing. Kunjungan ini direncanakan pada hari Rabu (30/04)” ujar Ir Ali Parkhan, MT, Koordinator Bidang Keilmuan MTI Pps FTI UII di ruang kerjanya (29/04)

 

PT Dua Kelinci, berlokasi di Pati, Jawa Tengah pada tahun 1985.  Dalam perkembangannya hingga saat ini, PT Dua Kelinci selalu menggunakan kacang tanah berkualitas dan memprosesnya dengan teknologi canggih sehingga menghasilkan produk yang kacang garing dan berkualitas.

 

Awalnya, hanya menjual produk berupa kacang garing, tapi sesuai perkembangannya dalam mengikuti permintaan pasar akhirnya mengeluarkan berbagai produk, sepert kacang garing, kacang salut, dan juga makanan ringan, diantaranya pilus.

 

“Inovasi produk oleh PT Dua Kelinci ini menjadi salah satu alasan dan daya tarik tersendiri, karena mengembangan produk yang terbuat dari kacang-kacangan selain kacang tanah” pungkas Ir Ali Parkhan, MT

 

Jerri Irgo

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply