Magister Teknik Informatika adakan Gathering
Dr Sri Kusumadewi, S.Si, M.T Direktur Program Pascasarjana Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia (PPs FTI UII) menyampaikan “Selamat datang kepada 41 mahasiswa baru, Magister Teknik Informatika (MI) PPs FTI UII angkatan VII” bertempat di sebuah rumah makan seputaran Kampus Terpadu UII, Jl Kaliurang Km 14,4 Sleman Yogyakarta.
“Harapan agar mahasiswa dapat mengikuti dan menyelesaikan kuliah tepat waktu, dengan hasil yang memuaskan, adalah harapan kita bersama” ujar Dr Sri Kusumadewi. Hal tersebut, disampaikan saat gathering MI PPs FTI UII, Sabtu 16 03 2013, yang juga dihadiri Dosen dan Mahasiswa MI PPs FTI UII angkatan sebelumnya
Dr Sri Kusumadewi menambahkan “MI PPs FTI UII resmi dibuka dengan dikeluarkannya ijin penyelenggaraan oleh Dikti dengan surat ijin bernomor 1273/D/T/2009 tertanggal 31 Juli 2009 dan saat ini MI PPs FTI UII telah mendapatkan akreditasi B berdasarkan SK BAN-PT No 003/BAN-PT/AK-X/52/V/2012. MI PPs FTI UII, memiliki konsentrasi yang spesifik dan khas yang sangat jarang dimiliki oleh PPs lain di Indonesia. Adapun konsentrasinya meliputi Informatika Medis, Sistem Informatika Medis dan Forensika Digital”
“Kabar baik di awal semster adalah, MI PPs FTI saat ini ditunjuk oleh Dikti menyelenggaran Program BPPS“, pungkas Dr Sri Kusumadewi
Jerri Irgo
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!