,

Penerima Beasiswa Bantuan Biaya Pendidikan (B3P) Semester Ganjil 2024/2025

Assalamu’alaikum warrahmatullahi wabarakatuh,

Puji syukur bagi Allah SWT yang telah memberikan kesempatan kepada kita untuk bisa menjalankan amamanahNya. Shalawat dan Salam semoga terlimpahkan kepada Nabi Besar Muhammad SAW,semoga kita termasuk golongan yang diberikan syafaat oleh beliau.

Berdasarkan rapat tim seleksi penerima Beasiswa Bantuan Biaya Pendidikan (B3P) Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia, dengan ini kami umumkan syarat penerimaan Beasiswa Bantuan biaya Pendidikan (B3P) Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia.

 

1. Syarat penerima

  1. Terdaftar sebagai mahasiswa aktif program sarjana di FTI UII pada Semester Ganjil T.A 2024/2025.
  2. Tidak sedang mendapatkan beasiswa dari lembaga/instansi manapun baik internal maupun eksternal.
  3. Indeks Prestasi Kumulatif minimal 2,75. (Untuk mahasiswa Angkatan 2024 menggunakan nilai raport kelas XII).

2. Waktu dan Prosedur

  1. Pendaftaran dibuka tanggal 14 s.d 25 Oktober 2024 jam 16.00 WIB.
  2. Mengisi formulir pendaftaran melalui link https://bit.ly/B3PFTIUII
  3. Mengunggah (Semua file dijadikan satu file pdf sebelum diunggah):
    1. Print IPK dari UIIGateway (khusus mahasiswa Angkatan 2024 diganti dengan raport kelas XII).
    2. Scan Asli Kartu Keluarga.
    3. Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua.
    4. Surat Pernyataan Tidak Sedang Menerima Beasiswa (bisa didapat melalui https://portal.fit.uii.ac.id/menu SISO)

Demikian pengumuman ini disampaikan untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

Wassalamu’alaikum warrahmatullahi wabarakatuh

Yogyakarta, 6 Rabiul Akhir 1446 H
9 Oktober 20234 M
Dekan,

 

 

Prof. Dr. Ir. Hari Purnomo, M.T., IPU., ASEAN-Eng
NIK. 905220101

Lampiran:

SK. Dekan tentang Penerima Beasiswa Bantuan Biaya Pendidikan (B3P) FTI UII Ganjil 2024/2025