Dr Sri Kusumadewi : Aplikasi Informatika Medis Di Indonesia

Dr. Sri Kusumadewi, S.Si. MT. Direktur Program Pascasarjana Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia Yogyakarta menyampaikan “Permasalahan penerimaan teknologi informasi sebagai alat bantu layanan medis di Indonesia dirasa masih relatif kompleks. Beberapa kendala yang muncul antara lain minimnya sumber daya manusia sebagai operator, infrastruktur, aliran kerja yang dimungkinkan akan berubah, regulasi dari pemerintah dan yang tidak kalah penting adalah faktor budaya”. Hal tersebut disampaikan saat orasi ilmiah Wisuda X STIMIK – DCI di Tasikmalaya Jawa Barat (06/07) .

 

Dosen konsentrasi Informatika Medis Magister Teknik Informatika PPs FTI UII ini juga menyampaikan “Pada saat ini, kami sedang melakukan penelitian terkait dengan penerimaan teknologi informasi bagi tenaga medis (dokter). Kami mengumpulkan data dari beberapa dokter yang ada di Sleman DIY. Hasil sementara pengolahan data menunjukkan bahwa tingkat penerimaan mereka terhadap aplikasi teknologi informasi di bidang medis cukup tinggi yaitu sebesar 78%”.

 

“Tidak seperti di negara maju, SPKK di negara berkembang belum menunjukkan peranan yang cukup berarti. Studi yang dilakukan oleh Sambasivan et.al (2012), menunjukkan bahwa resistensi penggunaan SPKK di negara-negara berkembang lebih tinggi dibanding dingan resistensi penggunaan SPKK di negara-negara maju” ujar Dr Sri Kusumadewi diakhir orasi ilmiahnya

 

Jerri Irgo

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply